Masjid terbesar di Skandinavia - Masjid
Baitul Nashr - dibuka pada Jumat di Oslo dengan sebuah pidato pembukaan
pertama oleh pemimpin tertinggi Jamaah Ahmadiyah, Hadhrat Mirza Masror
Ahmad, dan resepsi sesudahnya dihadiri oleh lebih dari 120 tamu.
Kapasitas masjid tersebut dapat menampung 4.500 jamaah dan telah
dirancang dengan sengaja sebagai landmark nasional dan simbol
perdamaian.
Grete Faremo, Menteri Pertahanan Norwegia
telah hadir dalam pembukaan dan berkomentar. “Norwegia baru juga telah
memiliki peran sentral untuk agama. jadi kita harus membuka semua pintu
dan mengundang semua orang seperti yang kita lihat hari ini. Ini bukan
tempat saya beribadah tetapi terlepas dari itu saya masih merasakan
kehangat nyata disini.”
Bangunan yang sangat besar ini telah didanai seluruhnya melalui
sumbangan dari komunitas lokal dengan Zartasht Munir Khan sebagai Amir
Ahmadiyah Norwegia mengatakan bahwa beberapa penyumbang telah menjual
harta benda- dalam bebrapa kasus rumah atau mobil - untuk mengumpulkan
dana pembangunan Masjid tersebut.
Categories: